Mi Ongklok - Makanan Khas Wonosobo Jawa Tengah |
- 300 gram mi basah/mi telur/mi kuning
- 100 gram kol (iris kasar)
- 10 kucai (iris halus)
- Ebi secukupnya
- 750 ml kaldu ayam
- 2 sdm minyak (untuk menumis)
- 2 sdm kecap manis
- 2 sdm tepung kanji
Bumbu yang dihaluskan :
- 2 siung bawang putih
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica
Cara membuat mi ongklok :
- Tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum.
- masukkan kaldu ayam, ebi dan tepung kanji yang sudah dicairkan. Aduk hingga mendidih dan mengental lalu angkat.
- Taruh mi, kol dan kucai ke dalam saringan lalu masukkan ke dalam air yang mendidih sambil sesekali diangkat dan diongklok-ongklok (dikocok-kocok) hingga matang.
- Taruh mie, kol dan kucai yang sudah matang tadi dalam mangkuk. Siram dengan kuah yang mengental tadi dan taburi dengan bawang goreng.
- Mi Ongklok siap disantap selagi hangat ditemani tempe kemul dan sate.
selain diatas kami juga pernah memakannya langsung dari dieng tepat di sekitar kawasan candi arjuna di depan indomaret.
No comments:
Post a Comment
terima kasih sudah berkomentar di blog saya.....!!!!!